10 Kegunaan Karet Gelang Untuk Mudahkan Hidup



Karet gelang adalah benda kecil melingkar yang hampir semua orang memiliki karena memang benda ini harganya murah kalau kamu membelinya. Nah, selain karet gelang berguna untuk menguncir rambut kamu, sebenarnya masih banyak kegunaan lain yang bisa kamu terapkan dalam kehidupan kamu sehari-hari. Yuk, kita lihat 10 kegunaan karet gelang lainnya dibawah ini:

1. Simpel Berkemas

Ini dia cara berkemas yang simpel. Lipat semua pakaian kamu dan ikatkan karet sebanyak dua lapis pada pakaianmu. Tentu ini akan lebih ringkas dan dan tidak terlalu memakan tempat pada ransel atau tas kamu.


2. Simpel Membawa Makanan 

Wah ada yang enak nih. Hehehe 
Buat kamu yang mau piknik biasanya kan bawa bekal makanan dari rumah. Nah, cara ini paling tepat. Ikatkan karet pada wadah sayuran kamu agar tutup wadah tidak lepas.



3. Simpel Membuka Lembaran-Lembaran Buku

Paling sebel kalau lagi baca-baca buku tapi jari-jari susah membuka lembaran baru. Nah, ternyata dengan mengikatkan karet pada jari akan memudahkan kita membuka lembaran halaman demi halaman. Tapi awas! Jangan terlalu kencang, Nanti yang ada darahmu tertahan. :D


4. Simpel Membuka Botol Cat Kuku

Kesusahan membuka botol cat kuku? Begini caranya..Ikatkan karet pada tutup botol cat kuku. Dengan begitu, akan tercipta sedikit kekuatan untuk membukanya. :D


5. Simpel Pakaian Anti Jatuh

Wah sering nih njemur pakaian tapi pakaian pada jatuh. Selain dengan penjepit agar pakaian tidak jatuh ke tanah, kamu juga bisa menggunakan karet gelang loh.. Ikatkan karet pada ujung gantungan baju. Dengan begitu, karet akan menahan pakaianmu.


6. Simpel Membuka Tutup Botol Selai

Tenagamu yang gak kuat atau tutup selainya yang alot? Hehehe
Nih, begini cara membuka tutup selai yang mudah..Ikatkan karet gelang di bagian tutup selaimu. Jari kamu akan terasa melekat pada tutup botol yang kemungkinan tutup botol akan berputar sesuai arah yang kamu inginkan. 


7. Simpel Talenan Anti Goyang 

Awas hati-hati memotong sesuatu diatas talenan. Talenen kerap berputar-putar saat kamu memotong daging atau lainnya. Nah, agar talenan kamu tidak lari, ikatkan karet pada talenanmu. Dengan begitu, talenan akan mengurangi goncangan. Bahan makanan pun tidak akan tumpah.


8. Simpel Membuka/Menutup Skrup

Kamu lagi memperbaiki pintu? Jangan lupa lakukan cara seperti diatas kalau memang skrup nya licin. Caranya..letakan karet ke skrup dan silahkan kamu tekan karetnya dengan obeng. Pasti obeng kamu tidak terasa licin saat memutar kan obeng pada skrup. 


9. Simpel Mengecat Anti Noda

Kaitkan karet di bagian tengah kaleng cat untuk mengentaskan tetesan cat di kuas. Dengan begitu, kamu bisa terhindar dari cipratan cat ke pakaianmu.


10. Simpel Mengecat Kuku 

Wah, kali ini buat para cewek nih.. Kamu bisa membuat pola saat mengecat kukumu dengan karet. Dengan begitu, cat tidak mengenai bagian kulit yang tidak diperlukan.


Nah, sekarang sudah tahu kan kegunaan-kegunaan karet gelang? Oleh karena itu, mulai dari sekarang simpan baik-baik karet gelang dengan baik, suatu saat karet itu akan digunakan dan akan memudahkah hari-harimu.